4.09.2011

Review: FKM vs Anges (13-3)

FKM Tebar Ancaman 
Anges kembali terpuruk
 
Sebuah pertandingan yang ditunggu-tunggu para penggemar MFL antara Futsal Kawula Muda dan Anges berkahir dengan antiklimaks pada kamis 07/04/2011 kemarin. Pertandingan antara kedua tim yang merupakan unggulan dalam perebutan gelar ternyata menghasilkan sebuah hasil yang diluar dugaan. FKM dengan sangat meyakinkan mempermak Anges dengan skor 13-3. ini menjadi catatan yang bagus bagi FKM yang meraih kemenangan pertama di laga kandang pertamanya musim ini. Sementara itu bagi Anges, kekalahan ini menjadi hasil negatif kedua setelah pada laga sebelumnya harus bersusah payah meraih poin setelah ditahan tamunya Futsal Kematian 5-5.

Laga sendiri berlangsung kurang seru di awal pertandingan. Tercatat hanya dalam waktu sekitar 5 menit saja, tuan rumah sudah berhasil 4 kali menjebol gawang Anges yang sudah kembali diperkuat oleh Regi Agung. Permainan cepat dan taktis yang dipelopori oleh Acil dan Raisan memang memaksa barisan pertahanan Anges kocar-kacir dengan terus dibombardir oleh FKM.

Kapten Anges Mas Heri yang masuk kelapangan dengan kondisi timnya sudah ketinggalan 4 gol tidak mampu berbuat banyak untuk merubah hasil pertandingan. Memang terlihat setelah kedatangan sang kapten, lini belakang Anges mulai rapih dan bisa keluar dari tekanan tapi hal itu sudah terlambat, mental para pemain lainnya sudah hancur. Saat peluit babak pertama dibunyikan, FKM keluar dari lapangan dengan skor telak 6-2

Jalannya babak kedua Anges berusaha merespon keadaan dengan merubah susunan pemain, yaitu menarik Aris menjadi kiper dan memasang tiga striker sekaligus yaitu Dani, Romi dan Krisfandi. Lewat perubahan ini Anges berhasil mencetak 1 gol tambahan, tapi sayangnya FKM sudah tidak bisa dihentikan lagi siang itu, dengan penuh percaya diri mereka sanggup memegang kendali permainan hingga pertandingan usai. striker Dani Murdani mengatakan kalau kekalahan timnya sudah ditentukan sejak babak pertama. Dari FKM sendiri kembali tercipta rekor, yaitu dengan keberhasilan Raisan mencetak double Quattrick. Ini langsung menempatkannya di puncak top skorer sementara. (Dmt)
Ball Possesion 55-45, Man of the Match: Raisan Al Farisi   

1 komentar:

Sukron Ali mengatakan...

si kris ah payyah....

Posting Komentar

 
Design by Free Wordpress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Templates